Terakhir kali posting diblog ini tahun 2017 bulan Maret, 4 tahun lebih blog ini tidak diupdate. Blog yang tujuannya sudah ditetapkan sebagai blog untuk review buku, baru hari ini teringat kembali akan eksistensinya.

Jaring ingatan kembali lagi keblog ini ketika ada salah satu blogger yang lagi bercerita tentang platform blog personal di salah satu artikelnya. Artikel yang berkisah atau lebih tepatnya berkeluh kesah tentang hilangnya personal blogger yang dulu mewarnai dunia internet.

Saya sebagai salah satu blogger yang lahir dari generasi itu juga merasa kangen dengan blogwalking untuk sekedar meninggalkan komentar. Dulu, tidak ada yang namanya blogwalking untuk SEO, tapi blogwalking untuk menambah jaringan agar blog yang ditinggali komen juga berkunjung ke blog kita, berharap meninggalkan sepatah dua patah komentar dan kalau beruntung membaca artikel singkat yang kita buat.

Ya, itu adalah kenangan yang indah.

Bukan hal yang tak mungkin diluar sana, hal itu masih ada. Hanya saja saya yang tidak mengekspos diri ke dalam lingkaran tersebut.

Kembali ke blog ini, mungkin kalau blog ini ibarat istri, saya sudah tidak mendapat tempat lagi untuk kembali. Bahkan mungkin sang istri sudah memiliki pendamping baru. Untungnya blog bukan seperti itu. Saya sangat berterima kasih kepada developer dan owner dari blog postach.io ini khususnya dan kepada pemilik platform blog-blog lain yang dari dulu sampai sekarang konsisten menjaga blog-blog yang dimiliki user gratisan seperti saya ini tetap eksis.

Walaupun tujuannya sebagian besar untuk SEO tapi ada juga yang tujuannya untuk kepentingan personal seperti blog ini.

Kedepannya blog ini tetap akan saya isi dengan review singkat buku dan audibook yang sudah saya baca dan dengar. Dan mungkin kembali menjalin hubungan dengan para blogger personal dan blogger niche-niche yang saya gandrungi.